back
Serambi MADURA https://zkarnain.tripod.com/
Internet Based Life-long Learning Environment
for Maintaining Professional Vitality

Metrropolis
Jumat, 18 Agustus 00
Jawa Pos


Pak Noer Kecewa Suramadu

SURABAYA - Mantan Gubernur Jatim H M. Noer kecewa berat atas rencana pemda yang ''menjual'' Jembatan Suramadu ke Jerman. Pak Noer prihatin dan kecewa karena dia termasuk salah seorang tokoh masyarakat yang ikut menggagas pentingnya jembatan yang menghubungkan Surabaya-Madura itu.

''Saya sedih kalau rencana itu jadi dilaksanakan. Apa memang tidak ada jalan lain, kok sampai dijual ke Jerman segala,'' kata Pak Noer, tokoh asal Madura yang masih tampak sehat pada usia berkepala 8 ini. Dia mengomentari soal Suramadu itu usai mengikuti upacara detik-detik proklamasi di Gedung Negara Grahadi, kemarin.

Pak Noer mengatakan, pembangunan Jembatan Suramadu sebenarnya tidak perlu dibawa sampai ke luar negeri. Sebab, bila dihitung, Jatim mampu menutup biaya pembangunan jembatan penting itu. Dulu, sebelum krismon, pemda menganggarkan Rp 600 miliar. Sekarang membengkak menjadi Rp 1,5 triliun.

''Kalau mau usaha, saya rasa, kita mampu menutup anggaran itu,'' jelas Pak Noer yang ditunjuk sebagai salah seorang konsultan pembangunan Jembatan Suramadu.

Caranya? Menurut Pak Noer, dana itu bisa diperoleh dengan cara meminjam ke Bank Indonesia. ''Solusi ini sudah berkali-kali saya sampaikan ke gubernur (Imam Utomo). Tetapi, sampai sekarang saya belum melihat ada upaya mengarah ke sana,'' katanya. (kum)